Yoopa - Dokumentasi

Yoopa adalah content management system berbasis Drupal untuk laboratorium penelitian, subproyek dari Vidyanusa dari LSKK ITB. Drupal 8 sendiri adalah CMS berbasis Symfony 2 framework. Sebenarnya Yoopa diimplementasikan sebagai seperangkat Drupal modules dan konfigurasi Drupal, jadi bukan CMS baru yang terpisah.

Yoopa diprakarsai oleh Putu Hendra McHen (LinkedIn), Agus Seputra, dan Artha Pico. Versi 2.0 dilanjutkan oleh Hendy Irawan.

Yoopa digunakan sebagai engine untuk website LSKK ITB.

Yoopa terdiri dari 5 komponen yaitu:

  1. Yoopa Community adalah produk yang menyimpan informasi profil pengguna dan riwayat hidup pengguna, dimana produk ini membutuhkan proses authentication untuk dapat diakses.
  2. Crayonpedia adalah produk sejenis Wikipedia yang memiliki banyak konten pendidikan. Produk ini bisa diakses tanpa harus login. Namun untuk melakukan posting artikel pengguna yang telah terdaftar diwajibkan untuk log in.
  3. Yoopa Produk adalah produk yang menyimpan produk-produk pengguna yang pernah dibuat. Produk ini bisa diakses tanpa harus login. Namun untuk melakukan posting artikel pengguna yang telah terdaftar diwajibkan untuk log in.
  4. Course LSKK adalah produk yang dibuat menggunakan CMS Moodle untuk memanajemen informasi perkuliahan. Produk ini mengharuskan pengguna untuk login.
  5. E-Learning LSKK adalah produk yang memiliki konten pembelajaran dimana produk ini membutuhkan proses login terlebih dahulu untuk bisa diakses.

Dokumentasi Yoopa ada di http://yoopa.readthedocs.io/id/latest/, yang merupakan hasil build otomatis dari repository GitHub dokumentasi kolaboratif di https://github.com/lskk/yoopa .

Daftar Isi: